
Sekilassumsel – Haraku Ramen, waralaba ramen khas Jepang, telah membuka cabang pertamanya di pulau Sumatera tepatnya di Palembang Indah Mall (PIM). Dengan pembukaan ini, masyarakat Palembang kini dapat menikmati kelezatan ramen dengan cita rasa autentik Jepang tanpa harus melakukan perjalanan jauh.
Haraku Ramen dikenal dengan ramen berkualitas tinggi yang disajikan dengan kuah kental yang dimasak selama delapan jam. Terdapat empat pilihan rasa yang disajikan, mulai dari Tori Paitan dan Miso Paitan dengan cita rasa kaldu ayam yang gurih hingga Chige dan Sapporo dengan sentuhan pedas yang menggugah selera.
Menurut I Dewa Gede Ari, Marketing Manager Haraku Ramen, salah satu keunggulan Haraku Ramen adalah kehalalannya yang telah terjamin dengan label halal. Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi masyarakat Muslim yang ingin menikmati hidangan ramen dengan nyaman.
Selain itu, Haraku Ramen juga mengusung konsep dapur terbuka, memungkinkan pelanggan untuk melihat langsung proses memasak ramen dan kualitas bahan-bahan yang digunakan. “Kami tidak hanya menawarkan kenikmatan bagi lidah, tetapi juga bagi kantong dan hati pelanggan karena harga yang terjangkau,” ungkap Dewa.
Tak hanya ramen, Haraku juga menawarkan berbagai menu gorengan sebagai pendamping yang cocok dengan selera masyarakat Palembang. Keunikan dari menu ini adalah sausnya yang terinspirasi dari cuko Palembang, memberikan sentuhan khas Jepang namun dengan cita rasa lokal yang familiar.
“Kami menghargai kearifan lokal dengan menyajikan saus beraroma cuko dan free refill untuk dinikmati bersama gorengan,” tambah Dewa.
Dengan pembukaan cabang pertamanya di Palembang, Haraku Ramen tidak hanya bertujuan untuk memperkenalkan kelezatan ramen Jepang, tetapi juga untuk menjadi bagian dari kehidupan kuliner masyarakat Palembang dengan menghadirkan pengalaman makan yang tak terlupakan.